Media SalamBangkaBelitung.Online – Di Polsek Mendo Barat Bangka Pada Hari Kamis(6/2/2025).
Dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat, Polsek Mendo Barat terus mengintensifkan kegiatan patroli rutin.
Pada hari ini, personil Polsek Mendo Barat melaksanakan patroli di kawasan Alogis, yang terletak di Kecamatan Mendo Barat.
Patroli dipimpin oleh Kapolsek Mendo Barat, AKP Marwan, SH bersama sejumlah personel dengan menggunakan kendaraan dinas.
Kegiatan patroli ini bertujuan untuk memastikan situasi keamanan tetap terkendali, mencegah terjadinya tindak kriminal, serta memberikan rasa aman bagi warga setempat.
Selama pelaksanaan patroli, petugas menyisir beberapa titik rawan di sekitar Alogis dan melakukan komunikasi dengan warga untuk mengetahui kondisi terkini.
Dalam patroli ini, personil juga memberikan himbauan kepada masyarakat agar tetap waspada terhadap potensi gangguan keamanan dan menjaga kerukunan antar warga.
Dari hasil patroli tersebut, situasi di Alogis terpantau aman dan kondusif. Tidak ditemukan adanya gangguan atau tindak kriminal.
Warga juga menyambut baik kehadiran aparat kepolisian yang aktif melakukan patroli di wilayah mereka.
Kapolsek Mendo Barat menyampaikan, kegiatan patroli ini akan terus dilakukan secara rutin untuk memastikan wilayah hukum Polsek Mendo Barat tetap aman dan nyaman bagi masyarakat.
Selain itu, patroli juga bertujuan untuk mempererat hubungan antara polisi dan masyarakat dalam menjaga keamanan bersama.
Demikian laporan kegiatan patroli yang telah dilaksanakan, dan Polsek Mendo Barat berkomitmen untuk terus meningkatkan pelayanan dan keamanan di wilayahnya.
(Sadiman)